Breaking News
Loading...
Thursday, July 25, 2013

Info CPNS Padangpanjang : Hanya 2 Honorer yang Diusulkan

7:36 PM
Padangpanjang, Padek—Sejalan penghentian sementara (moratorium) penerimaan CPNS oleh pusat pada 2011-2012, Pemko Padangpanjang pada 2012 ini juga belum menerima CPNS. Yang diurus oleh Pemko Padangpanjang ke pusat tahun ini adalah pengangkatan 2 orang tenaga honor Kategori-1, yakni honorer yang diangkat dengan SK Wako paling lambat 1 Januari 2005.

Kecuali itu, Pemko Padangpanjang seperti diungkap oleh Fauzan dari Kabid Mutasi Pegawai pada Badan Kepegawaian Daerah (BKD) kepada koran ini, Kamis (15/3), juga melaporkan ke pusat yakni Men-PAN dan BAKN sebanyak 47 orang tenaga honor kategori-2, yakni  honorer yang diangkat dengan SK Kepala Sekolah atau Kepala SKPD juga paling lambat 1 Januari 2005.  

Terhadap 2 orang honorer Kategori-1 (kategori satu) tadi menurut Fauzan, sesuai informasi dari pemerintah pusat bakal diangkat tanpa tes jadi PNS (pegawai negeri sipil). Tapi kapan kedua honorer Kategori-1 ini akan diangkat jadi PNS, Fauzan menyebut belum tahu, karena ini menyangkut kewenangan pemnerintah pusat.

Sedang terhadap 47 orang honorer Kategori-2 (kategori dua) tadi, pusat akan melakukan verifikasi terhadap mereka. Setelah itu pusat akan menetapkan jumlah formasi penerimaan CPNS untuk itu. Selanjutnya, formasi yang tersedia itu akan mereka perebutkan lewat tes seleksi khusus.

Ditanya soal sumber pembayaran honorer honorer di Pemko Padangpanjang itu, Fauzan menjelaskan, terhadap 2 orang honorer Kategori-1 bersumber dari dana APBD Padangpanjang. Sedang honor untuk 47 orang honorer Kategori-2 bersumber dari dana seperti sumbangan wali murid, ketika pungutan kepada wali murid belum dicabut pada 2008. (jen)

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Entri Populer

 
Toggle Footer