Breaking News
Loading...
Saturday, August 31, 2013

Formasi CPNS Tebing Tinggi - 97 CPNS Formasi Honorer K-1 Terima SK

8:32 AM
Tebingtinggi . Sebanyak 97 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tenaga Honorer Kategori 1 (K-1) di lingkungan instansi Pemerintah Kota Tebingtinggi menerima SK (Surat Keputusan) diserahkan secara simbolis oleh Walikota Tebingtinggi Ir H Umar Zunaidi Hasibuan, Selasa (19/3) di gedung Hj Sawiyah Nasution Jalan Sutomo.
Walikota dalam arahannya mengingatkan kepada 97 CPNS yang menerima SK agar bersyukur karena diangkat menjadi PNS tanpa testing. ”Orang berebut untuk dapat menjadi PNS meskipun harus melalui testing, tapi saudara diangkat menjadi CPNS tanpa melalui testing dan semua ini harus dapat saudara syukuri,” pesan Umar Zunaidi.

Dikatakan, pengangkatan CPNS formasi tenaga honorer Pemko Tebingtinggi merupakan yang terbanyak dibanding daerah lain di Sumut. ”Kenapa kita yang terbanyak dalam pengangkatan CPNS tenaga honorer? Karena saya bersama kepala BKPP mendatangi Kantor Menpan untuk bermohon agar  97 tenaga honorer yang kita usulkan diangkat menjandi CPNS,” ungkap Umar Zunaidi. Untuk itu, Umar Zunaidi mengimbau kepada 97 tenaga honorer yang telah diangkat menjadi CPNS dapat meningkatkan disiplin bekerja dan pelajari UU PNS No 43/1977 tentang Disiplin PNS, harus mengikuti Diklat Prajabatan dan jangan melanggar undang-undang tentang PNS.

Umar Zunaidi mengimbau seluruh kepala SKPD di Pemko Tebingtinggi tidak lagi menerima dan mengangkat tenaga honorer baru. Sebelumnya, Kepala BKPP Erwin Suheri Damanik melaporkan, pengangkatan tenaga honorer kategori-1 menjadi PNS berdasarkan PP No 56/2012 perubahan kedua atas PP No 48/2005 tentang Pengangkatan Tenaga Honorer menjadi PNS dan Peraturan Kepala BKN No 9/ 2012 tanggal 6 Agustus 2012 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan CPNS.

CPNS Pemko Tebingtinggi yang menerima SK  yakni, Tenaga teknis/Administrasi lainnya 78 orang, guru 16 orang dan tenaga kesehatan 3 orang. Sedangkan berdasarkan golongan ruang, Gol III/a sebanyak 6 orang, Gol IIc 1 dan Gol II/b masing-masing 1 orang, Gol II/a 61 orang, Gol. I/c dan I/a masing-masing 14 orang.(ali yustono)

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Entri Populer

 
Toggle Footer